Senin, 06 Mei 2024
Follow Us ON :
 
| Guna Menanggulangi Bencana, DPRD melalui Pansus Hadirkan Ranperda BPBD | | Sepakat Lahirkan Kembali BUMD, Pansus BLJ Optimis Terbitkan Perda Baru | | Walhi Sumut dan SHI Sumut beserta Lembaga Lokal Mendorong Ekosistem Batangtoru Menjadi KSN | | Pasca Penemuan Bayi, Petugas Keamanan Gelar Razia Pekat D Bagansiapiapi | | Bupati Tapsel : Monumen Juang Benteng Huraba Sebagai Simbol Perjuangan dan Bukti Sejarah | | Edarkan Ganja, Jojo Ditangkap Polisi
 
Bupati Siak-Kapolda Riau Tinjau Vaksinasi Warga Jati Mulya
Rabu, 09-06-2021 - 22:12:48 WIB

TERKAIT:
   
 

Kupaskasus.com, Siak - Bupati Siak H Alfedri menemani Kapolda Riau, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi dan Danrem 031/Wira Bima Brigjen TNI M Syech Ismed, meninjau posko Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mikro di Kampung Bukit Agung kecamatan Kerinci Kanan.

Kemudian rombongan menyambangi rumah warga dan memberikan bantuan obat-obatan dan selanjutnya menuju ke Kampung Jati Mulya untuk melihat pelaksanaan vaksinasi Covid19.

"Hari atas nama warga kecamatan Kerinci Kanan dan masyarakat kampung Jati Mulya, berterimakasih kepada Danrem dan Kapolda Riau yang hari ini turun secara langsung, melihat vaksinasi di kampung Jati Mulya, dan sebelumnya meninjau Pos Satgas PPKM di kampung Bukit Agung," kata Alfedri di Kerinci Kanan, Selasa (8/6/2021).

Ia menyampaikan kunjungan ini memberikan motivasi dan semangat bagi satgas PPKM termasuk jajaran dinas kesehatan serta Satgas sampai ditingkat Kampung. 

"Kami sudah terima vaksin ini sebanyak 39 ribu, sudah di laksanakan sampai hari ini berjumlah 33 ribu. Harapannya agar berjalan lancar dan kita dapat penambahan vaksin. Sesuai target di bulan juni vaksinasi tahun 2021 terlaksana dengan baik. Sehingga mengurangi penularan wabah Covid 19 di kabupaten Siak," harap Alfedri. 

Dirinya mengimbau masyarakat harus disiplin tetap mematuhi protokol kesehatan, sehingga dapat memutus mata rantai penyebaran wabah Covid 19.

Kapolda Riau Irjen Pol. Agung Setya Imam Effendi menyampaikan, vaksinasi merupakan upaya untuk meningkat imunitas, herd immunity atau kekebalan kelompok. Sehingga lanjut dia, kampung tersebut menjadi kampung yang aman tidak tertular dan menularkan wabah Covid-19.

Kedatangan Kapolda Riau Bersama Danrem 031 WB sekaligus ingin menyemangati satgas dan para petugas PPKM di tingkat Kampung.

"Saya bersama pak Danrem niatnya untuk menyemangati semuanya, baik itu masyarakat maupun tenaga kesehatan, perangkat kampung, perangkat PPKM yang ada untuk terus bersemangat," sebutnya.

Di kesempatan itu Kapolda Riau juga memberikan pencerahan kepada Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas yang bertugas sebagai ujung tombak penanganan kasus Covid-19. Hal ini dikarenakan tugas mereka yang berhubungan langsung dengan masyarakat dalam pelaksanaan tugasnya.

Kemudian ia katakan, selain tugas dan tanggung jawab pihak pemerintah, masyarakat juga harus ikut membantu Pemerintah dengan taat prokes apabila sudah positif tertular Covid-19.(r/sh.s)

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke 0852-6599-9456
Via E-mail: redaksikupaskasus@gmail.com
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda)



 
Berita Lainnya :
  • Bupati Siak-Kapolda Riau Tinjau Vaksinasi Warga Jati Mulya
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Guna Menanggulangi Bencana, DPRD melalui Pansus Hadirkan Ranperda BPBD
    02 Sepakat Lahirkan Kembali BUMD, Pansus BLJ Optimis Terbitkan Perda Baru
    03 Walhi Sumut dan SHI Sumut beserta Lembaga Lokal Mendorong Ekosistem Batangtoru Menjadi KSN
    04 Pasca Penemuan Bayi, Petugas Keamanan Gelar Razia Pekat D Bagansiapiapi
    05 Bupati Tapsel : Monumen Juang Benteng Huraba Sebagai Simbol Perjuangan dan Bukti Sejarah
    06 Edarkan Ganja, Jojo Ditangkap Polisi
    07 Bupati Rokan Hulu dan Para Pejabat Hadiri Pembukaan Lancang Kuning Carnival 2024
    08 Bentuk Kedisiplinan dan Kerjasama Tim, Lapas Narkotika Rumbai Gelar Kegiagan FMD
    09 12 Orang Alumni Akpol 91 Lepas Masa Tugas
    10 Menteri Perhubungan Tinjau Langsung Bandara Tuanku Tambusai Pasir Pengaraian
    11 Rohul Ikut Meriahkan Lancang Kuning Carnival 2024 di Kota Pekanbaru
    12 Bapenda Rohil Imbau Pengusaha Walet Bayar Pajak
    13 Jalan di Panipahan Rohil Runtuh, Masyarakat Minta Perhatian Pemkab Rohil
    14 JMSI Riau 'Ngopi Sore' Dengan Bupati Pelalawan, ini yang Dibahas
    15 Pemko Sidimpuan Ikut Serta Dalam Pawai Karnaval di Raker Komwil I Apeksi Pekanbaru
    16 Pj. Bupati Tulang Bawang Hadiri Acara Sosialisasi Pencegahan Korupsi
    17 Pj. Bupati Tulang Bawang Menghadiri Pembukaan Launching Bedah Rumah BAZNAS
    18 Musyawarah Pekon Sukoharjo III Tetapkan 30 KPM Penerima BLT DD 2024
    19 Pekon Pandansari Selatan Adakan Kegiatan Pemberian makanan Tambahan Kepada PAUD
    20 Plt Sekda Wakili Pj Walikota Padangsidimpuan Perjamuan Gala Dinner Komwil I Apeksi Regional Sumatra
    21 Polres Pringsewu Tangkap Dua Pelaku Jambret yang Menyebabkan Seorang Pelajar SMP Tewas
    22 Wakapolda Riau Gelar Jumat Curhat di Rumah JB
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | DPRD Tanjung Pinang | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © kupaskasus.com | lebih dalam, lebih baru, lebih penting