APK Parpol Ditertibkan, Ini Penjelasan Kapolres Inhu
Selasa, 07-11-2023 - 12:04:02 WIB
KupasKasus.com, Indragiri Hulu - Polres Inhu melalui beberapa Polsek mengawal penertiban Alat Peraga Sosialisasi (APS) dan Alat Peraga Kampanye (APK) yang dilakukan Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) dibeberapa Kecamatan Kabupaten Indragiri Hulu.
Kapolres Inhu, AKBP Dody Wirawijaya melalui PS Kasubsi Penmas, Aipda Misran, Selasa (07/11/2023) siang menjelaskan, penertiban APS dan APK yang mengarah pada kampanye Partai Politik (Parpol) dilaksanakan dibeberapa kecamatan secara bersamaan pada Senin (06/11/2023) pagi.
Yakni, di Kecamatan Kelayang dipimpin oleh Ketua Panwascam Kelayang, Ali Amran didampingi Kapolsek Kelayang, Zulmaheri, melibatkan personel Polsek Kelayang, TNI, Satpol PP dan anggota Panwascam Kelayang. Dari situ puluhan lembar APK sejumlah Parpol ditertibkan.
Kemudian, Kecamatan Kuala Cenaku yang dipimpin Ketua Panwascam Kuala Cenaku, Khoiruddin Abdan didampingi Kapolsek Kuala Cenaku diwakili Kanit Provost, Aiptu Roni Saputra beserta sejumlah personel Polsek Kuala Cenaku, Satpol PP dan staf Panwascam Kuala Cenaku.
Di Kecamatan Batang Cenaku, kegiatan dipimpin Ketua Panwascam Batang Cenaku diwakili Sekretaris, Ngali didampingi Kapolsek Batang Cenaku, Iptu Edi Dalianto dan 5 personel Polsek Batang Cenaku, Satpol PP dan anggota Panwascam.
Selanjutnya di Kecamatan Rakit Kulim dipimpin Ketua Panwascam Rakit Kulim, Heriyanto didampingi Kapolsub Sektor Rakit Kulim, Ipda Miswar dibantu personel Subsektor Rakit Kulim, Satpol PP, Staff Panwascam Kelayang dan pihak terkait lainnya.
"Dari beberapa kecamatan ini, telah ditertibkan dan diamankan puluhan lembar APK sejumlah Parpol oleh Panwascam masing-masing, kegiatan berjalan dengan lancar, aman dan kondusif," ungkap Aipda Misran. (LEM).
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke 0852-6599-9456 Via E-mail: [email protected]
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda) |
Komentar Anda :