Sabtu, 01 November 2025
Follow Us ON :
 
| EFRI PC Suka Maju Tambusai Juara I KNPI Cup 2025, Semangat Pemuda Rohul Terus Berkobar | | Upacara Hari Sumpah Pemuda, DPRD Kabupaten Inhil Dukung Pemda Memperkokoh Nilai-nilai Kebangsaan | | Sebagai Leading Sector TIMPORA, Imigrasi Karimun Senantiasa Berkoordinasi dengan Instansi Vertikal | | Kemendagri: Penindakan Kepolisian di Riau Sudah Sesuai Hukum, Legalitas Ormas Ditinjau Kemenkum | | Lantik 17 Pejabat Fungsional, Wabup Bintan Deby Maryanti Tekankan Harus Utamakan Pelayanan Publik | | Bupati Anton Letakkan Batu Pertama Pembangunan MAS Tahfidz Rokan Hulu
 
Kades Jalur Patah Laporkan Ketua Gapoktan Saiyo Sekato Dugaan Penggelapan Keuangan Kelompok Tani
Sabtu, 11-01-2025 - 03:04:09 WIB

TERKAIT:
   
 

KupasKasus.com, Kuansing - Pemerintah Desa Jalur Patah Kecamatan Sentajo Raya Kabupaten Kuantan Singingi Fahrizal sengaja mendatangi kantor Mapolres Kuantan Singingi hari ini Jumat (10/1/2024) guna membuat atau mengantarkan laporan ekspedisi atas pengaduan dugaan penggelapan uang kelompok Tani (Gapoktan) Saiyo Sekato  pertanggal Surat 9 Januari 2025.

Dalam Keterangan surat pengaduan tersebut mengatakan bahwa Gapoktan Saiyo Sekato yang di bentuk pada tahun 2011 beralamat di Desa Jalur Patah bergerak di bidang pertanian pembelian getah(karet) masyarakat, dan simpan pinjam anggota kelompok Gapoktan yang anggotanya lebih kurang 300 orang, Gapoktan Saiyo Sekato juga salah satu penerima bantuan dari Dinas Perkebunan seperti berupa bangunan gudang,Perawatan penunjang gerobak, timbangan termasuk Pupuk, Cuka dan lain-lainya.

Saat ini anggota Gapoktan Saiyo Sekato lebih kurang 300 orang ter sebut di wajibkan dan di punggut simpanan Pokok sebesar Rp 100.000 dan simpanan wajib sebesar Rp 10.000/ perbulan dan kelebihan timbangan di masukan ke simpanan suka rela, dan mendapatkan Fee setiap kali  penimbangan dari petani dan anggota Gapoktan Saiyo Sekato sebesar 2% selain itu juga Gapoktan tersebut  juga memberikan Pinjaman kepada kepada anggotanya di potong sebesar 5% di depan sebut terang masbiron sebagai wakil ketua Gapoktan Saiyo Sekato.

Nama saya di catut oleh ketua Gapoktan dan setiap kegiatan saya tidak pernah di libatkan dan tidak pernah juga di ajak untuk rapat apa lagi seperti memberikan hak saya sebagai pengurus, sementara untuk pekerja dan pengurus semua dari keluarga ketua Gapoktan Saiyo Sekato mulai dari anak, menantu dan ponakan semuanya di berikan hak dan gaji setiap bulannya, tambah Masbiron.

Sepengetahuan saya dari tahun 2019-2023 Gapoktan Tidak pernah melakukan RAT(Rapat Anggota Tahunan) dan di tahun 2024 kemarin setelah beberapa kali kepala Desa Jalur Patah melayangkan surat teguran dan mempertanyakan kegiatan RAT sepertinya Ketua Gapoktan Saiyo Sekato Sarmidi merasa tidak senang dengan surat teguran itu, dengan mendatangi kepala desa dengan alasan tidak ada hak  kepala desa untuk laporan RAT Gapoktan Saiyo Sekato pada waktu itu tambah Masbiron.

Sarmidi Semenjak tahun 2012 sampai sekarang masih ketua Gapoktan Saiyo Sekato, kuat dugaan bahwa Sarmidi telah mengunakan kebijakan yang merugikan masyarakat dan anggota Gapoktan Saiyo Sekato seperti yang saat ini mengambil kebijakan sendiri Tampa adanya perundingan dan rapat anggota Sarmidi sudah membeli sebidang kebun karet sebesar 1 Ha atas keuntungan dari Gapoktan Saiyo Sekato di bidang jual beli getah atau karet masyarakat, Tambah Masbiron.

Saat di konfermasikan kepada kepala Desa Jalur Patah Fahrizal di sebuah warung kopi di kota Taluk Kuantan  pada Jumat (10/1 2025) menerangkan poin-poin pengaduan melalui surat ekspedisinya atas Dugaan Penggelapan uang kelompok Tani Saiyo Sekato atas Ketua Kelompok Tani Sarmidi diantaranya dalam laporan beban usaha terdapat biaya pemeliharaan gedung dan gerobak sebesar Rp 14.060.000, dan mempertanyakan kemana anggaran tersebut karena dalam setahun gedung dan gudang tersebut masih bagus dan baru tidak ada perbaikan, untuk biaya jaga malam gudang  sebesar Rp9.200.000 sementara tidak ada yang menjaga gudang tersebut dari siang maupun malam, untuk beban penyusutan gudang  sebesar Rp 3.150.000 penyusutan yang bagaimana yang di maksud saya juga mempertanyakan hal itu, tanya Fahrizal.

Lebih tidak masuk akal lagi ada yang di timbulkan biaya operasional dari tahun 2011-2018 Rp 29.355870. Apakah ini akl-akalan Sarmidi untuk memperkaya diri, memasuki hari raya Aidil Fitri  Sarmidi juga menimbulkan biaya  pengeluaran THR untuk Anggota Gapoktan Sebesar Rp 100.100 sementara  Sarmidi hanya memberikan kepada anggotanya hanyalah berbentuk parsel atau bingkisan paket lebaran berisikan 1botol Sirup, 1 Kg Gula, 1 tepung terigu, dan 1 liter minyak goreng 1 paket senilai  lebih kurang Rp 200.000/anggota dan di perkirakan anggota sebanyak 300 orang baru mencapai diangka 60.000.000 dan kemana sisa nya tambah Fahrizal.

Mengenai gudang penyimpanan pupuk Gapoktan  Saiyo Sekato di tanah aset desa jalur patah pembangunan nya memang tidak di masa jabatan saya, sampai sekarang tidak ada laporan kepada saya apakah dari kegiatan jual beli pupuk tersebut tidak pernah ada setoran untuk PADes dari kegiatan tersebut dan kuat dugaan bahwa telah terjadi adanya kongkalikong diantara pengurus dengan ketua Gapoktan Sarmidi, paparnya.

Diakhir wawancara awak media bersama kepala Desa Jalur Patah Fahrizal  dengan adanya laporan tersebut yang sudah saya sampaikan tadi ke kantor polres Kuantan Singingi memohon kepada Kapolres Kuansing untuk menyelidiki dan Audit keuangan Gapoktan  Saiyo Sekoto Desa Jalur Patah guna menghindari aksi anarkis masyarakat yang merasa tidak senang dan di rugikan oleh pengurus yang di ketua oleh Sarmidi, dengan pengaduan ini berharap secepatnya untuk di tindak lanjuti karena dengan cara membuat laporan ini lah cara terbaik untuk menghindar dan meredam amarah masyarakat, karena sudah banyak masyarakat berkeluh kesah dengan cara  mendatangi saya Secara perorangan maupun kelompok, pangkas Fahrizal.(Neneng)

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke 0852-6599-9456
Via E-mail: [email protected]
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda)



 
Berita Lainnya :
  • Kades Jalur Patah Laporkan Ketua Gapoktan Saiyo Sekato Dugaan Penggelapan Keuangan Kelompok Tani
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 EFRI PC Suka Maju Tambusai Juara I KNPI Cup 2025, Semangat Pemuda Rohul Terus Berkobar
    02 Upacara Hari Sumpah Pemuda, DPRD Kabupaten Inhil Dukung Pemda Memperkokoh Nilai-nilai Kebangsaan
    03 Sebagai Leading Sector TIMPORA, Imigrasi Karimun Senantiasa Berkoordinasi dengan Instansi Vertikal
    04 Kemendagri: Penindakan Kepolisian di Riau Sudah Sesuai Hukum, Legalitas Ormas Ditinjau Kemenkum
    05 Lantik 17 Pejabat Fungsional, Wabup Bintan Deby Maryanti Tekankan Harus Utamakan Pelayanan Publik
    06 Bupati Anton Letakkan Batu Pertama Pembangunan MAS Tahfidz Rokan Hulu
    07 Prioritaskan Tenaga Kerja Lokal, Bupati Roby Terima Penghargaan Tribun Batam Awards 2025
    08 Festival Kenduri Rakyat Tutup Meriah HUT ke-26 Rokan Hulu
    09 Malam Puncak HUT ke-26 Rokan Hulu: Kotak, Rayola, dan Mardon D’Academy Guncang Panggung
    10 Gemerlap Malam Puncak ADUJAKNAS GenRe 2025, Bupati Roby Sebut Ini Ruang Komunikasi Remaja se Indonesia
    11 Dalam Rangka Rutin yang di Tingkatkan Para Penumpang Kapal di Pelabuhan Domestik
    12 Dinas Perkebunan dan Peternakan Kuansing Turun Menertibkan Dugaan Aktivitas PETI di Kebun Pemda
    13 Punya Banyak Kontribusi, ORARI Lokal Bintan Dapat Apresiasi Bupati Roby
    14 Buka MTQ Ke-8 Tingkat Kecamatan Bandar Laksamana
    15 DLH Bintan Bagikan Buku Saku Literasi Lingkungan ke Siswa SD dan SMP di Bintan
    16 Menuju Malam Puncak HUT Rohul ke-26, Bupati Anton Pimpin Kesiapan Akbar Pastikan Semua Aman dan Meriah
    17 Desa Bicara, DPR RI Menjawab: Rahul Siap Perjuangkan Aspirasi Rakyat Rambah Tengah Hilir
    18 Komitmen Pemko Bangun Infrastruktur, 29 Ruas Jalan Dioverlay Jelang Akhir Tahun di Wilayah Pekanbaru
    19 Polsek Ujung Batu Tangkap Istri Pengedar, Sita Sabu dan Ekstasi Siap Edar
    20 Polsek Tambusai Utara Tangkap Pelaku Penggelapan Motor, Satu Rekan Masih Buron
    21 Remaja di Rohul Tewas Gantung Diri Diduga Depresi Usai Putus Cinta
    22 Program SILAU Imigrasi Karimun Disambut Antusias Masyarakat Pulau Moro
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | DPRD Tanjung Pinang | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © kupaskasus.com | lebih dalam, lebih baru, lebih penting