Jum'at, 26 April 2024
Follow Us ON :
 
| Aipda Samson R, Polisi Sahabat Anak | | Angka Prevalensi Stunting Kabupaten Tapsel 15,6 Persen | | Bupati : Pemerintah Fokus Untuk Pertumbuhan Ekonomi Daerah | | Pj. Walikota Padangsidimpuan, Pimpin Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 | | Bupati Tapsel Berharap Agar Jaga Kestabilan Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok | | Bupati Dolly Pasaribu Lantik Pengurus LPTQ Kabupaten Tapsel Periode 2023-2025
 
Pemda Rohul Lakukan Bimtek Bagi Setiap OPD Se Rohul Tingkatkan Reformasi Birokrasi
Rabu, 08-06-2022 - 21:06:38 WIB

TERKAIT:
   
 

Kupaskasus.com, Rokan Hulu - Dalam Peningkatan Kategori capaian poin laporan Repormasi Birokrasi, Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu melalui Bagian Organisasi Setda Rohul adakan pelatihan teknis bagi setiap OPD dilingkungan Pemerintahan Rokan Hulu yang dibuka secara langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Rokan Hulu, Muhammad Zaki, S.STP,M.Si, Selasa (07/6/2022) di aula lantai tiga kantor Bupati Rokan Hulu.

Dalam agenda pelatihan pelaksanaan laporan Penilaian Mandiri Pelaksanaan Repormasi Birokrasi (PMPRB) di ikuti seluruh Sekretaris di setiap OPD dilingkungan Pemerintahan Kabupaten Rokan Hulu.

Adapun Capaian yang harus dipenuhi yakni terkait 8 Area Perubahan yang mana adalah Area Manajemen Perubahan dalam bentuk indeks kepemimpinan perubahan, Area Deregulasi Kebijakan dalam bentuk Indeks Reformasi Hukum dan Indeks Kualitas Kebijakan, Area Organisasi dalam bentuk Indeks Kelembagaan, Area Tata laksana dalam bentuk Indeks SPBE, Indeks Arsip, Indeks PBJ, Indeks Pengelola Keuangan dan Aset, Area Akuntabilitas Kinerja dalam bentuk Indeks Perencanaan, Area Pengawasan dalam bentuk Indeks Resiko, Indeks SIN, Kapabilitas APIP, Maturitas SPIP, Area Pelayanan Publik dalam bentuk Kepatuhan Pelayanan Publik, Indeks Inovasi, Indeks Pelayanan Publik, dan Area SDM dalam bentuk Indeks Profesionalitas ASN, Indeks Sistem Merit.

Sekda Rohul M.Zaki, S.STP, M.Si menjelaskan bahwa pada tahun ini Pemerintah Rokan Hulu dalam Repormasi Birokrasi berada pada kategori (C) dengan nilai 48 dan akan dicoba untuk ditingkatkan minimal pada kategori (CC) dengan nilai di atas 50.

Hal ini dikarenakan adanya beberapa kekurangan yang perlu dilengkapi dari Delapan (8) Area Perubahan untuk menyelesaikan Repormasi Birokrasi, dimana sebenarnya selama ini sudah terlaksana akan tetapi belum terkoordinir oleh karena itu bersama dengan bidang terkait melakukan bimbingan teknis terhadap pemenuhan Dokumen, Data, dan penyampaian bukti pelaksana terhadap pelaksanaan 8 Area Perubahan tersebut.

"Mungkin ada beberapa yang belum terlaksana dan seperti apa pelaksanaan nya, itu lah yang saat ini sedang di bimbing oleh biro organisasi Provinsi dan Inspektorat Provinsi Riau" ujar Sekda.

Dari penjelasan yang disampaikan, Sekda Rohul dimana kendala yang terjadi dari 8 Area yang akan dipenuhi menurutnya berkemungkinan adalah sistem yang mungkin masih belum dimengerti akan tuntutan dari 8 Area yang akan dipenuhi.

"Mungkin dari sisi perubahan perilaku ataupun terkait dengan zona integritas yang belum terselesaikan kemudian membuat agen perubahan dan apasaja yang harus dilakukan oleh agen perubahan tersebut makanya perlu di bimbing yang mana kita minta bantuan dari kawan kawan Provinsi agar bisa memberikan masukan dan arahan supaya kita bisa memenuhi tuntutan dari 8 Area tersebut" ucap Zaki.

Sekda Rohul, M.Zaki targetkan dalam capaian Repormasi Birokrasi ini dapat dicapai setinggi tingginya hingga ke Kategori B di angka nilai diatas 60, namun paling tidak minimal target yang harus dicapai berada pada kategori (CC) dengan nilai di atas 50, dimana untuk saat ini dengan kategori (CC) Kabupaten Rokan Hulu sudah masuk kedalam Kabupaten dengan Zona Integritas. (MCDiskominforohul/Re)

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke 0852-6599-9456
Via E-mail: redaksikupaskasus@gmail.com
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda)



 
Berita Lainnya :
  • Pemda Rohul Lakukan Bimtek Bagi Setiap OPD Se Rohul Tingkatkan Reformasi Birokrasi
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Aipda Samson R, Polisi Sahabat Anak
    02 Angka Prevalensi Stunting Kabupaten Tapsel 15,6 Persen
    03 Bupati : Pemerintah Fokus Untuk Pertumbuhan Ekonomi Daerah
    04 Pj. Walikota Padangsidimpuan, Pimpin Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024
    05 Bupati Tapsel Berharap Agar Jaga Kestabilan Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok
    06 Bupati Dolly Pasaribu Lantik Pengurus LPTQ Kabupaten Tapsel Periode 2023-2025
    07 H. Indra Gunawan Wabup Rohul Hadiri Acara Prosesi Adat Jalang Monjalang Mamak
    08 Bupati Tapsel : Manfaatkan Momentum Halal Bihalal Untuk Saling Bermaafan
    09 Luar Biasa 8 Cabang Lomba MTQ Riau Peserta Siak Masuk Final
    10 Bupati Tapsel : Zakat Dapat Menghidupkan Suatu Wilayah Maupun Negara
    11 Dukung Timnas Indonesia, Besok, Bupati Kuansing Gelar Nobar di Taman Jaiur
    12 11.842 KPM Terima Bantuan Pangan yang di Salurkan Pemko Padangsidimpuan
    13 Korban Rugikan Ratusan Juta, Diduga Oknum ASN di Kabupaten Kampar Terlibat Kasus Penipuan
    14 Kolaborasi Kejari dan Diskominfo Adakan Pelatihan Bagi Staff
    15 468 JCH Rohul Tahun 2024 Diperkirakan Berangkat Tanggal 18 dan 24 Mei
    16 Kejari Padangsidimpuan Beri Penyuluhan Hukum di SMAN 4 Padangsidimpuan
    17 Polsek Kuantan Hilir Mengungkap Kasus Pengeroyokan di Desa Pulau Beralo
    18 Ketum LSM BAKORNAS : Perusahaan Wajib Bayar Pesangon Karywan Yang di PHK Maupun Resign
    19 Jalan Amblas di Geringging, Bupati Gerak Cepat Turunkan PUPR
    20 Pelaksanaan Penyerahan Tersangka dan Barang Bukti Korupsi Pada BPR Bestari Tanjungpinang
    21 Aksi Teaterikal DKS Siak Pukau Penonton di Panggung Utama MTQ Riau
    22 Wakil Bupati Siak, Husni Merza, menghadiri acara Halal Bi Halal dan Haul Yamani ke-7
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | DPRD Tanjung Pinang | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © kupaskasus.com | lebih dalam, lebih baru, lebih penting