Minggu, 05 Mei 2024
Follow Us ON :
 
| Jalan di Panipahan Rohil Runtuh, Masyarakat Minta Perhatian Pemkab Rohil | | JMSI Riau 'Ngopi Sore' Dengan Bupati Pelalawan, ini yang Dibahas | | Pemko Sidimpuan Ikut Serta Dalam Pawai Karnaval di Raker Komwil I Apeksi Pekanbaru | | Pj. Bupati Tulang Bawang Hadiri Acara Sosialisasi Pencegahan Korupsi | | Pj. Bupati Tulang Bawang Menghadiri Pembukaan Launching Bedah Rumah BAZNAS | | Musyawarah Pekon Sukoharjo III Tetapkan 30 KPM Penerima BLT DD 2024
 
Gubernur Provinsi Riau ajak Pengurus Ponpes Darussalam Bantu Pemerintah Cegah Narkoba
Minggu, 09-07-2023 - 13:32:39 WIB
Teks foto: Gubernur Riau Syamsuar.
TERKAIT:
   
 

KupasKasus.com, Rohul - Sosialisasi pencegahan narkoba terus digencarkan oleh Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar. Hal tersebut ia sampaikan saat menghadiri acara bersempena milad ke-67 pondok pesanteren (Ponpes) Darussalam Rokan Hulu. Agenda ini sekaligus menjadi wadah silahturahmi akbar santri, alumni dan pengurus yayasan.

Dari pantauan Media Center Riau, santri dan satriwati ponpes Darussalam Rohul sangat antusias menyambut kehadiran Gubri Syamsuar. Terlihat, orang nomor satu di Provinsi Riau tersebut diarak menggunakan kompang.

Tak hanya itu saja, warga pondok pesantren pun banyak yang bersalaman dan ingin swafoto dengan Gubernur Syamsuar. Kegiatan itu berlangsung di Komplek Ponpes Darussalam, Saran Kabun, Kabupaten Rokan Hulu, Minggu (09/07/2023).

Gubernur Syamsuar mengungkapkan permasalahan yang terjadi di masyarakat. Satu di antaranya seperti peredaran narkoba. Untuk itu, Gubri Syamsuar mengajak pengurus dan alumni pondok pesantren hingga masyarakat agar bisa bersinergi bersama pemerintah daerah serta pihak berwajib dalam mengatasi peredaran barang haram itu.

“Saya banyaklah menerima informasi dari masyarakat-masyarakat kita, bahwa peredaran narkoba di Riau ini masih dibilang sangat banyak. Untuk itu mari kita semua menjaga masa depan negeri ini. Salah satu caranya itu adalah kuatkan anak-anak kita ini dengan ilmu agama. Semoga Allah memberikan kemudahan untuk menyelesaikannya permasalahan itu, Amin ya robbal alamin," ucapnya.

Pada kesempatan itu, Gubri Syamsuar menyampaikan selamat hari jadi untuk Ponpes Darussalam Rohul yang ke 67 Tahun. Dirinya menambahkan dari acara milad tersebut dapat memperkuat tali persaudaraan dan saling membantu untuk pembangunan ponpes.

“Kita bersyukur kepada Allah Subhanahu wa ta'ala bahwa dari acara milad ke-67 tahun alumni-alumni pondok pesantren ini begitu peduli dengan pak Buya. Memang seharusnya ya begitu, semoga seterusnya tetap terjalinlaj tali silahturahmi ini,” ujarnya.

Lebih lanjut, dalam kunjungannya ke ponpes Darussalam Rohul tersebut Gubri Syamsuar melakukan peletakan batu pertama aula serba guna Syekh Abdul Ghany El-Khalidi Alkampari. Selain itu, orang nomor satu di Provinsi Riau ini juga meresmikan rumah wakaf dari alumni santri pondok pesantren.

Sementara, Pimpinan pondok pesantren Darussalam Rohul, Syeikh H Ala Iddin Athory Aidarus mengatakan, pondok pesantren ini didirikan oleh Almarhum Abuya Syekh Haji Aidarus Ghany pada tanggal 09 Juli 1956. Pembangunan ini merupakan di bawah pengelolaan Yayasan Pendidikan Islam Al-Aidarusiyah (YPIA) Riau dengan jenjang pendidikan Madrasah Tsanawiyah (MTS) dan Madrasah Aliyah (MA) setara SMU /SMK.

“Pondok pesantren Darussalam ini sejarahnya panjang sekali perjalanannya, mulai bangun awalnya itu di Batu Besurat. Kemudian pada tanggal 09 Juli tahun 1959 didirikanlah pondok pesantren Darussalam di Kabun ini yang dibangun oleh ayah saya, Almarhum Abuya Syekh Haji Aidarus Ghany,” katanya.

Dijelaskan, pendidikan pondok Pesantren Darussalam Kabun ini memiliki tujuan untuk menciptakan generasi muda Islam yang Tafaqquh fiddin, beriman dan bertaqwa, memiliki IImu Pengetahuan, wawasan yang luas serta terampil, profesional dan mandiri.

Dia menambahkan, ponpes tersebut merupakan satu di antara pondok tertua di Provinsi Riau yang telah menciptakan alumni berintelektual, edukatif, eksekutif maupun legislatif berlandaskan agama islam.

“Sebagai salah satu Pondok Pesantren tertua di Propinsi Riau, hingga saat ini Pondok Pesantren Darussalam telah menciptakan lebih 5.000 orang alumni yang tersebar di berbagai daerah di nusantara. Berperan aktif ditengah masyarakat sebagai tokoh ulama, intelektual, edukatif, eksekutif maupun legislatif,” jelasnya.(mcr/so)

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke 0852-6599-9456
Via E-mail: redaksikupaskasus@gmail.com
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda)



 
Berita Lainnya :
  • Gubernur Provinsi Riau ajak Pengurus Ponpes Darussalam Bantu Pemerintah Cegah Narkoba
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Jalan di Panipahan Rohil Runtuh, Masyarakat Minta Perhatian Pemkab Rohil
    02 JMSI Riau 'Ngopi Sore' Dengan Bupati Pelalawan, ini yang Dibahas
    03 Pemko Sidimpuan Ikut Serta Dalam Pawai Karnaval di Raker Komwil I Apeksi Pekanbaru
    04 Pj. Bupati Tulang Bawang Hadiri Acara Sosialisasi Pencegahan Korupsi
    05 Pj. Bupati Tulang Bawang Menghadiri Pembukaan Launching Bedah Rumah BAZNAS
    06 Musyawarah Pekon Sukoharjo III Tetapkan 30 KPM Penerima BLT DD 2024
    07 Pekon Pandansari Selatan Adakan Kegiatan Pemberian makanan Tambahan Kepada PAUD
    08 Plt Sekda Wakili Pj Walikota Padangsidimpuan Perjamuan Gala Dinner Komwil I Apeksi Regional Sumatra
    09 Polres Pringsewu Tangkap Dua Pelaku Jambret yang Menyebabkan Seorang Pelajar SMP Tewas
    10 Wakapolda Riau Gelar Jumat Curhat di Rumah JB
    11 Bentuk Keseriusan Ersangkut Bakal Calon Bupati Muara Enim Ambil Formulir di Partai Nasdem
    12 Putri Pariwisata Tapsel Kembali Terpilih, Ini Pesan Bupati Dolly Pasaribu
    13 Pj Wali Kota Letnan Dalimunthe Irup Hardiknas 2024 di Padangsidimpuan
    14 Bupati Minta Pj Kades Terbuka Tingkatkan Pelayanan pada Masyarakat
    15 Dinamika Pembangunan Pesat Jadi Pertimbangan Revisi Tata Ruang Kawasan Perkotaan
    16 Siak Raih Peringkat 3 MTQ ke 42 Provinsi Riau di Dumai
    17 Sekda Arfan Sebut Organisasi Wadah Berhimpun dan Silaturahmi
    18 Peringati Hardiknas 2024 : Wakil Bupati Rohul Apresiasi Guru Tanpa Bosan Tingkatkan SDM
    19 Bupati Bengkalis Pimpin Upacara Hardiknas, Sampaikan Pesan Penting Mendikbudristek
    20 Pariyanto Ucapkan Selamat Atas Prestasi yang Diraih Bupati Dharmasraya
    21 Sutan Alif Tuanku Kerajaan Lakukan Kunjungan Ke Masyarakat Kenagarian Padang Laweh
    22 Cegah Ganguan Kamtib Satopspatnal Rutan Karimun Razia Kamar Hunian
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | DPRD Tanjung Pinang | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © kupaskasus.com | lebih dalam, lebih baru, lebih penting