Sekolah Lansia Wisuda Angkatan Pertama
Kamis, 19-12-2024 - 16:46:22 WIB
 |
| Teks foto : Pemkab Rohul Wisudakan Sekolah Lansia Angkatan Pertama |
KupasKasus.com, Rokan Hulu - Riau – Sekolah Lansia Melati Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) berhasil melaksanakan wisuda perdana bagi 24 muridnya di Pendopo Rumah Dinas Bupati, Kamis (19/12/2024). Acara ini mengusung tema “Tingkatkan Kualitas Hidup Dimasa Tua” dan menggarisbawahi pentingnya pendidikan bagi lansia.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Rohul diwakili oleh Asisten I H. Fhatanalia Putra, S.Sos, serta sejumlah pejabat penting seperti Ketua Tim Kerja BKKBN Provinsi Riau H. Said Masri, S.H, Kadis Dalduk KB Rohul Dr. Bambang Triono, MM, dan Kepala Sekolah Lansia Melati Almiyati, S.Pd.
Dalam sambutannya, Asisten I H. Fhatanalia Putra menyatakan, “Hari ini adalah hari yang sangat bersejarah dan penuh makna. Semangat belajar tidak mengenal usia, dan para wisudawan telah membuktikan itu.” Ia menambahkan, Sekolah Lansia Melati memberikan kesempatan bagi lansia untuk memperoleh pengetahuan, keterampilan, dan kebahagiaan.
Fhatanalia juga memberi ucapan selamat kepada semua wisudawan, berharap pencapaian ini bisa menjadi inspirasi bagi generasi muda dan masyarakat luas. Di akhir sambutan, ia mengucapkan terima kasih kepada para pengelola dan pengajar yang telah mendukung kesuksesan acara ini.
Kepala Sekolah Lansia Melati Almiyati, S.Pd, menjelaskan bahwa program ini tidak hanya memberikan keterampilan dan pengetahuan baru, tetapi juga meningkatkan kesadaran dan pemahaman tentang kesehatan. “Sekolah lansia juga menjadi wadah bagi mereka untuk bertemu dan bertukar pengalaman, menghindari rasa kesepian,” ujarnya.
Acara wisuda ini menandai langkah baru bagi para lansia yang telah menunjukkan bahwa belajar adalah proses yang tak mengenal batas usia, serta menginspirasi masyarakat untuk terus meningkatkan kualitas hidup hingga masa tua.(PR/Re)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke 0852-6599-9456 Via E-mail: [email protected]
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda) |
Komentar Anda :