Buka FKP RPJMD, Wabup : Pentingnya Aspirasi Masyarakat untuk Pembangunan 2025-2029
Selasa, 20-05-2025 - 23:11:46 WIB
KupasKasus.com, Rohul – Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) menggelar kegiatan Forum Komunikasi Publik (FKP) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) di Hall Masjid Islamic Centre, Senin (19/05/2025).
Kegiatan strategis ini dibuka langsung oleh Wakil Bupati Rohul, H. Syafaruddin Poti, serta dihadiri Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat se-Rohul, serta perwakilan masyarakat dari berbagai unsur.
Dalam sambutannya, H. Syafaruddin Poti menegaskan pentingnya FKP ini sebagai wadah untuk menghimpun aspirasi dan harapan masyarakat terhadap arah pembangunan daerah lima tahun ke depan.
"Berbagai masukan, aspirasi serta gagasan dari peserta yang berasal dari berbagai unsur kelompok masyarakat, asosiasi, forum hingga akademisi sangat diperlukan," ujar Wabup.
Ia menambahkan, FKP ini diharapkan mampu menjadi ruang dialog konstruktif untuk membangun sinergi antara tim kelompok kerja (Pokja) RPJMD dengan perangkat daerah, sekaligus sebagai bahan dalam finalisasi penyusunan RPJMD Rohul 2025-2029.
"Tujuan dari forum ini untuk memberikan informasi yang terarah, memperluas wawasan Pokja, dan membangun kolaborasi yang solid antar pemangku kepentingan. Sehingga diharapkan ada keterpaduan dan sinkronisasi antara permasalahan dan isu strategis daerah dengan prioritas program pembangunan daerah," jelasnya.
Melalui pelaksanaan FKP ini, Pemkab Rohul optimistis arah pembangunan lima tahun ke depan akan lebih terstruktur, tepat sasaran, dan mampu mewujudkan Rokan Hulu yang lebih baik.(Kominfo/Re)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke 0852-6599-9456 Via E-mail: [email protected]
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda) |
Komentar Anda :