Sabtu, 03 Januari 2026
Follow Us ON :
 
| Bupati Roby Resmikan Sekretariat ORARI Lokal Bintan YH5UC, Penopang Komunikasi Amatir | | Menjelang Akhir Tahun, Ketua Umum Sugiono Tunjuk Rika Putra Sebagai Ketua Gardu Prabowo Provinsi Riau | | Tahun 2025, Kejaksaan Negeri Kuantan Singingi Tidak Hanya Fokus Pada Penegakan Hukum | | Sembilan Ranperda Masuk Propemperda 2026, DPRD Bintan Gelar Paripurna Penetapan | | Merasa Kesal Plasma 20 Persen Tak Kunjung Direalisasikan PT Sindora Seraya | | Jaga Kondusifitas Perayaan Nataru, Wakil Bupati Bintan dan Kapolres Bintan Kunjungi Sejumlah Gereja
 
Bupati Roby Resmikan Sekretariat ORARI Lokal Bintan YH5UC, Penopang Komunikasi Amatir
Rabu, 31-12-2025 - 21:41:21 WIB

TERKAIT:
   
 

KupasKasus.com, Bintan - Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) Lokal Bintan atau biasa disingkat ORLOK Bintan kini resmi memiliki sekretariat sebagai markas berkumpulnya para pegiat radio amatir. Gedung yang berada di Stadion Megat Alang Perkasa, Desa Busung, Kecamatan Seri Kuala Lobam tersebut diharapkan dapat mengoptimalkan eksistensi ORARI Lokal Bintan yang selama ini memang sangat memberi kontribusi sebagai penopang utama komunikasi baik dalam kejadian bencana maupun event internasional di Bintan.

ORARI Lokal Bintan dengan callsign YH5UC diketahui cukup berperan dalam berbagai event maupun kegiatan Pemerintah Kabupaten Bintan. Meski sebagian masyarakat masih belum mengetahui secara menyeluruh tentang apa itu ORARI, namun kiprah dan andilnya selama ini cukup luar biasa.

Bupati Bintan Roby Kurniawan pun langsung menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih atas dedikasi dan dukungan ORARI Lokal Bintan selama ini. Terlebih saat event Bintan Trekking beberapa waktu lalu, dimana ORARI memegang peranan yang cukup krusial sebagai bantuan komunikasi jarak jauh.

"Pertama, kami atas nama Pemerintah Daerah memberikan apresiasi kepada teman-teman ORARI Lokal Bintan, terimakasih atas semua bantuan maupun dukungannya selama ini di berbagai event dan kegiatan, termasuk dalam situasi bencana. Kolaborasi ini harus terus berlanjut, bahkan sebisa mungkin kita tingkatkan," ungkap Roby usai peresmian, Rabu (31/12) di Stadion Megat Alang Perkasa.

Beberapa event besar yang didukung ORLOK Bintan seperti Indofood Bintan Triathlon, perayaan Idul Fitri dan Idul Adha hingga kegiatan Haul Akbar Bintan merupakan wujud sinergitas yang positif. Dengan total 73 orang anggota aktif, ORLOK Bintan siap berkomitmen untuk terus memberikan kontribusi.

Dengan berbagai kegiatan baik internal maupun sumbangsih yang telah dilakukan selama ini. ORARI Lokal Bintan menjadi ORARI Lokal teraktif di wilayah ORDA Kepri. Bahkan ORARI Lokal Bintan resmi dipercaya untuk meng-handle kegiatan ORARI Daerah Kepri yakni HAM-FEST yang akan dilaksanakan beberapa waktu ke depan.

ORARI sendiri berdiri sejak tahun 1968 atas dasar PP Nomor 21 Tahun 2967. Sementara ORARI Lokal Bintan resmi dikukuhkan pada 24 Maret 2022 melalui SK Nomor 02/KEP/ODKR/3/2022 dan memiliki 73 anggota hingga saat ini. Secara umum, ORARI telah memiliki 32 ORARI Daerah (tingkat Provinsi) dan 382 ORARI Lokal (tingkat Kabupaten/Kota) se Indonesia.

Usai peresmian, Bupati Roby bersama FKPD juga sempat menyapa lewat udara yang saat itu terhubung dengan salah satu pos ORARI di wilayah Aceh. Roby berharap, ke depannya keberadaan pecinta radio amatir ini akan semakin membawa dampak positif bagi Bintan, khususnya dalam situasi tertentu yang membutuhkan ketangguhan alat komunikasi amatir tersebut.

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke 0852-6599-9456
Via E-mail: [email protected]
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda)



 
Berita Lainnya :
  • Bupati Roby Resmikan Sekretariat ORARI Lokal Bintan YH5UC, Penopang Komunikasi Amatir
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Bupati Roby Resmikan Sekretariat ORARI Lokal Bintan YH5UC, Penopang Komunikasi Amatir
    02 Menjelang Akhir Tahun, Ketua Umum Sugiono Tunjuk Rika Putra Sebagai Ketua Gardu Prabowo Provinsi Riau
    03 Tahun 2025, Kejaksaan Negeri Kuantan Singingi Tidak Hanya Fokus Pada Penegakan Hukum
    04 Sembilan Ranperda Masuk Propemperda 2026, DPRD Bintan Gelar Paripurna Penetapan
    05 Merasa Kesal Plasma 20 Persen Tak Kunjung Direalisasikan PT Sindora Seraya
    06 Jaga Kondusifitas Perayaan Nataru, Wakil Bupati Bintan dan Kapolres Bintan Kunjungi Sejumlah Gereja
    07 Komisi II DPRD Bengkalis Datangi Bulog Kanwil Riau–Kepri
    08 Bupati Bengkalis Raih Anugerah Baiduri ke-14, Wujud Apresiasi Perempuan untuk Perempuan
    09 Imigrasi II TPI Tajung Balai Karimun Mengelar Apel Kesiapan Natal dan Tahun Baru
    10 MTQ ke-50 Tingkat Kabupaten Bengkalis Resmi Ditutup Bupati Bengkalis
    11 Hadiri RAKERCAB Pemuda Pancasila, Bupati Bengkalis Tekankan Peran Strategis Ormas dalam Pembangunan Daerah
    12 Rilis Akhir Tahun 2025, Ini yang Disampaikan BNNK Kuansing
    13 Ketua YKI Kabupaten Bintan Buka Seminar Deteksi Dini Kanker Rongga Mulut
    14 Mahasiswa Program Studi Akuntansi UMRI Gelar Sosialisasi Generasi Muda Tanpa Bullying di SMPN 29 Pekanbaru
    15 ?Perkuat Sinergi Pengamanan Nataru di Wilayah Perbatasan Utara
    16 Hari Anak Nasional 2025: Bupati Kukuhkan Forum Anak Rohul
    17 Hadiri Penyerahan Beasiswa PIP Aspirasi DPR RI, Bupati Bengkalis Tekankan Pentingnya Pemerataan Akses Pendidikan
    18 Kanwil DJBC Khusus Kepri Gagalkan Penyelundupan Benih Bening Lobster
    19 Hafizha Serahkan 287 Paket Stunting dan Gizi Buruk serta 179 Paket Bantuan Peralatan Posyandu
    20 Menteri PANRB Resmikan MPP Bintan, Roby : Simbol Pelayanan Publik Terpadu
    21 Bupati Roby Raih Penghargaan Outstanding Public Service Innovation di Ajang KIPP Kementerian PANRB RI
    22 Demokrat Rohul Panaskan Mesin Partai, Rakerda Fokus Konsolidasi Hingga Desa
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | DPRD Tanjung Pinang | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © kupaskasus.com | lebih dalam, lebih baru, lebih penting